Durian Tabelak

Durian Tabelak, merupakan salah satu varian Durio graveolens., yang tumbuh di hutan primer dataran rendah yang terdapat di Kalimantan sebelah utara, yaitu di Sabah Malaysia, ditemukan juga di pulau Sumatera, dan beberapa wilayah di pulau Kalimantan.

Durian Tabelak adalah jenis durian yang daging buahnya banyak memiliki variasi warna, seperti warna merah gelap, pink, jingga, hingga oranye. Durian ini pun memiliki nama yang banyak, yaitu "Tabelak" "Durian Merah", "Merahan", "Anggang", "Sukang" dan "Durian Kuning".

Jenis ini termasuk pohon besar lebih dari 50 m tinggi pohonnya. Kulit buah berwarna kuning agak oranye, ditutupi dengan piramida 1 cm dengan duri panjang. Daging buah berwarna merah tua dengan rasa yang manis. D. graveolens mirip dengan D. dulcis, bedanya buah D. graveolens kadang sudah membuka ketika masih berada di pohon, sedangkan buah D. dulcis tetap tertutup rapat dan memiliki daging berwarna kuning gelap.

Di Sabah, disebut juga sebagai Durian Kuning, karena kulit buahnya berwarna kuning. Termasuk species yang dalam kondisi kritis karena sudah mulai sulit dicari. Pohonnya besar, tinggi dan berbanir seperti durian biasa. Bunga banyak terbentuk pada cabang tua. Bila masak buahnya merekah dengan sendirinya di atas pohon, dan biasanya menjadi makanan burung Tingang/ Anggang (Enggang/ Rangkok). Itulah sebabnya diberinama Anggang. Buahnya berbentuk bulat, bertangkai pendek, dan bobot buah rata-rata 400 gr hingga 1 kg. Kulit tipis, berwarna kuning kecoklatan hingga kuning. Duri panjang sekitar 4 cm mirip dengan Mahrawin, tajam dan rapat.
Daging buah agak tipis dan halus, tekstur lembut dan agak kering, rasa tidak terlalu manis. Aroma sedang, tidak terlalu kuat seperti durian biasa. Buahnya bisa disimpan lama. Pohonnya tahan hidup di kawasan yang agak berair.

Durian Tabelak
(source: yourworship.blogspot.com)
Klasifikasi:
Kingdom:
Order:
Family:
Genus:
Species:


nama lain:

Plantae
Malvales
Malvaceae
Durio
Durio graveolens Becc.
var. Durian Tabelak

- Durian Merah
- Merahan
- Durian Kuning
- Anggang
- Sukang


Keberadaan pohon Durian Tabelak saat ini sudah sulit ditemukan, sulitnya ditemukan mudah-mudahan tidak berarti hampir punah. Karena walau begitu, kadang buah Durian Tabelak bisa ditemukan di pasar-pasar Kalimantan, pada musim berbuah durian.

Kelangkaan Durian Tabelak diakibatkan penduduk lokal yang menebang pohon ini saat hendak memanen buah Durian Tabelak ini, akibatnya pohon ini pun semakin langka di hutan-hutan Kalimantan..
Untungnya Malaysia jauh lebih peduli dibandingkan dengan masyarakat Indonesia, yang cenderung merusak habitat Durian Tabelak. Di Malaysia pohon Durian Tabelak sudah dilestarikan, bahkan sudah dikawinsilang dan dimulyakan, sehingga saat ini Malaysia sudah memiliki beberapa varietas dan kultivar yang unggul.

Gallery

Durian Tabelak "Merahan", Malaysia
Durian Tabelak "Sukang", Sabah Malaysia
(source: rakanmesra.com)

Related

Durian Merah
http://yourworship.blogspot.com
http://rakanmesra.com

No comments:

Post a Comment

 

Blog stat

Contact

About us | Contact me |
 | ... | ... | ... | ... | ... |