Colocasia

Colocasia, kelompok tanaman dari keluarga Araceae, yang memiliki lebih dari 25 species. Tanaman Colocasia adalah tanaman asli wilayah Polynesia dan Asia Tenggara. Kelompok tanaman ini disebut juga sebagai "elephant ear" (kuping gajah), penamaan ini disematkan juga untuk kerabatnya dari genus Alocasia, Caladium dan Xanthosoma. Selain itu beberapa species dari Colocasia, ada juga yang disebut sebagai taro, cocoyam, dasheen, chembu, dan Eddoe.
Nama "colocasia" berasal dari bahasa Yunani kuno "kolokasion" yang berarti "akar dapat dimakan". Contoh species yang dari Colocasia yang akarnya dapat dimakan adalah Colocasia esculenta dan Nelumbo nucifera. Di wilayah Asia sendiri Colocasia esculenta telah dibudidayakan lebih dari sepuluh ribu tahun, dan menjadi makanan alternatif selain beras.

Colocasia esculenta
Klasifikasi:
Kingdom:
(unranked):
(unranked):
Order:
Family:
Subfamily:
Tribe:
Genus:
Plantae
Angiosperms
Monocots
Alismatales
Araceae
Aroideae
Colocasieae
Colocasia Schott in H.W.Schott & Endl.


Daftar species dari genus Colocasia
  1. Colocasia affinis Schott (syn. C. marshallii)
  2. Colocasia bicolor C.L.Long & L.M.Cao
  3. Colocasia coryli 
  4. Colocasia esculenta (L.) Schott (syn. C. antiquorum)
    - var. antiquorum "illustris"
    - var. antiquorum "Black Beauty"
    - Colocasia esculenta "Jack's Giant"
    - Colocasia esculenta "Black Magic"
  5. Colocasia fallax Schott
  6. Colocasia fontanesii Schott
  7. Colocasia formosan Hayata
  8. Colocasia gaoligongensis H.Li & C.L.Long
  9. Colocasia gigantea (Blume) Hook.f. – Giant Taro
  10. Colocasia gongii C.L.Long & H.Li
  11. Colocasia gracilis Engl.
  12. Colocasia heterochroma H.Li & Z.X.Wei
  13. Colocasia humilis Hassk.
  14. Colocasia indica (Lour.) Kunth
    (menjadi 
    Alocasia macrorrhizos (L.) G.Don)
  15. Colocasia konishii Hayata
  16. Colocasia latifolia Rojas
  17. Colocasia lihengiae C.L.Long & K.M.Liu
  18. Colocasia macrorrhiza (L.) Schott
  19. Colocasia mannii Hook.f.
  20. Colocasia marchalii Engl.
  21. Colocasia menglaensis J.T.Yin, H.Li & Z.F.Xu
  22. Colocasia neocaledonica L.Van Houtte
  23. Colocasia neoguineensis Linden ex AndrĂ©
    (menjadi Schismatoglottis calyptrata (Roxb.) Zoll. & Moritzi 
  24. Colocasia obtusiloba Kunth
  25. Colocasia oresbia A.Hay
  26. Colocasia rapiformis Kunth
  27. Colocasia tibetensis J.T.Yin
  28. Colocasia yunnanensis C.L.Long & X.Z.Cai
Lainnya:
umbi dari Colocasia esculenta
Colocasia merupakan tanaman herba dengan umbi besar tepat di bawah permukaan tanah. Daun yang besar berukuran panjang 20-150 cm, dengan bentuk sagittate. Tanaman ini walau memiliki umbi yang dapat dimakan, tapi memiliki getah yang bisa menyebabkan iritasi dan ketidaknyamanan intens pada bibir, mulut dan tenggorokan. Hal ini disebabkan oleh jarum mikroskopis seperti raphides kalsium oksalat monohidrat dan sebagian oleh bahan kimia lain, mungkin protease. Untuk menanggulangi, sebelum dimakan umbi harus direndam dan masak, lebih baik dicampur dengan asam (jeruk nipis). Tanaman colocasia dapat tumbuh berkembang dengan liar dan cepat, sehingga pada beberapa tempat bisa mengganggu tanaman lahan basah lainnya.

Untuk beberapa species, tanaman Colocasia selain bisa dimakan umbinya, juga dimanfaatkan oleh para penggemar tanaman hias sebagai tanaman hias.
Beberapa larva yang memanfaatkan Colocasia sebagai makanan adalah Lepidoptera termasuk Palpifer murinus dan Palpifer sexnotatus.

Colocasia, termasuk tanaman yang tahan segala cuaca dan suhu. Pertumbuhan yang terbaik pada suhu antara 20°-30°C. Pada suhu di bawah 10° C tanaman ini hanya akan bertahan selama beberapa hari sebelum mengalami kerusakan.
Perbanyakan dilakukan dengan umbi, dengan ditanam di bawah permukaan tanah, dalam 1 sampai 3 minggu umbi akan tumbuh. Colocasia akan tumbuh dengan baik pada tanah yang kaya kompos dan tempat yang teduh dan pada tanah yang lembab.

Di Pasifik Selatan selain umbi yang dimakan, daun juga direbus dengan santan untuk membuat sup yang kaya akan zat besi. Di Hawaii, hidangan khas "Poi", dibuat dengan merebus batang bawah tanah. Di belahan lain, di anak benua India, akar dan daun digunakan. Di Manipur India, daun dibuat sebagai salah satu jenis masakan tradisional Manipuri, yang dikenal sebagai Utti (Ootti). Dan banyak lagi hasil olahan bahan makanan yang berasal dari tanaman Colocasia ini.

Galery
Colocasia esculenta

Colocasia gigantea

Colocasia Esculenta "Jack's Giant"


Related

- http://en.wikipedia.org/wiki/Colocasia
- http://es.wikipedia.org/wiki/Colocasia
- http://www.hardytropicals.org/plantabase/entry/jacks_giant

No comments:

Post a Comment

 

Blog stat

Contact

About us | Contact me |
 | ... | ... | ... | ... | ... |